Tutorial

Liga Primer Inggris Bergulir Lagi 17 Juni, Dibuka Duel Manchester City vs Arsenal

EPL : Project Restart 17 Juni 2020

Project Restart Liga Inggris Dibuka dengan Man City Vs Arsenal

EPL : Project Restart 17 Juni 2020

'Project Restart' Tanggal 17 Juni 2020 Menjadi Momen Dibukanya Kembali Kompetisi Kasta Tertinggi Sepakbola Inggris yang Sempat Tertunda karena Pandemi Virus Corona

London, Inggris ~ Tanggal pasti bergulirnya kembali Liga Primer Inggris musim 2019/20 telah ditentukan.

Seperti dilaporkan The Telegraph, 17 Juni 2020 bakal menjadi momen dibukanya kembali tirai kompetisi kasta tertinggi sepakbola Inggris itu yang sempat tertunda karena pandemi virus corona.

Menariknya, duel Manchester City versus Arsenal di Etihad Stadium bakal jadi salah satu laga pembuka di tanggal tersebut. Laga lainnya adalah Aston Villa versus Sheffield United di Villar Park.

Dua pertandingan itu adalah duel sisa yang belum dimainkan pada pekan ke-29. Selanjutnya, EPL akan menggelar penuh pertandingan pekan ke-30 pada tanggal 19-21 Juni.

Keputusan ini diambil menyusul hasil pertemuan "Project Restart" pada Kamis (28/05/2020). Pertemuan ini melibatkan perwakilan 20 klub EPL, mendiskusikan segala hal yang dibutuhkan untuk melanjutkan sisa kompetisi musim ini.

Selain itu, EPL 2019/20 diharapkan bisa tuntas sepenuhnya pada 2 Agustus. Sementara itu, final Piala FA dijadwalkan akan berlangsung sepekan setelahnya.

Pada 13 Maret lalu, kompetisi EPL berhenti sejenak menyusul kemunculan kasus positif COVID-19 pada manajer Arsenal Mikel Arteta dan sayap Chelsea Callum Hudson-Odoi. Sempat ada harapan kompetisi dilanjutkan pada April, tapi batal terlaksana lantaran dampak pandemi ini masih parah di Inggris.

Klub-klub EPL kemudian merumuskan sebuah rencana yang dinamakan "Project Restart" agar kompetisi bisa berlanjut kembali. Berbagai prosedur sudah dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat, di antaranya adalah sesi latihan terbatas hingga tes virus corona secara rutin.

Sejauh ini, sudah dilangsungkan tiga kali tes virus corona untuk para pemain dan staf klub-klub EPL. Hasil tes terkini pada 25 dan 26 Mei lalu menunjukkan, terdapat empat orang yang positif COVID-19.

Di posisi klasemen Liga Utama Inggris, Liverpool duduk di puncak dan tinggal terpaut dua kemenangan lagi untuk menjadi juara. Persaingan ketat memperebutkan empat besar juga layak dinanti, dengan Leicester City, Chelsea, dan Manchester United.

Meski mayoritas setuju dengan bergulirnya kembali EPL, terdapat kekhawatiran terkait risiko dari situasi ini sebagaimana diutarakan oleh sejumlah pemain seperti Sergio Aguero, Antonio Rudiger, Danny Rose, dan Troy Deeney.

Share on Google Plus

About maxbet268