Tutorial

Banjir Doa untuk Eriksen Usai Kolaps di Laga Denmark Vs Finlandia

AGEN BOLA, Christian Eriksen jatuh tak sadarkan diri di tengah laga Euro 2020 antara Denmark vs Finlandia. Doa dan dukungan mengalir deras bagi pemain bintang Denmark itu.

Eriksen tiba-tiba ambruk di menit-menit akhir pertandingan babak pertama Grup B di Stadion Parken, Sabtu (13/6/2021) malam WIB. Tim medis langsung melakukan CPR (resusitasi jantung paru) kepada gelandang Inter Milan itu sebelum ditandu ke luar lapangan untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut di rumah sakit setempat.

Insiden kolapsnya Eriksen memukul seluruh skuad Denmark dan Finlandia serta para penonton. Setelahnya, UEFA mengumumkan bahwa pertandingan Denmark vs Finlandia ditangguhkan untuk sementara. Sejauh ini belum diketahui bagaimana kondisi pesepakbola berusia 29 tahun itu.

Dukungan dan doa mengalir untuk kesembuhan Christian Eriksen yang diucapkan lewat media sosial.

"Eriksen, kumohon," cuit bek Inter Milan Achraf Hakimi dalam akun Twitter-nya @AchrafHakimi disertai dengan fotonya kala merangkul Eriksen.

"Pikiran dan doa-doa untuk Christian Eriksen dan keluarganya, semoga segalanya baik-baik saja," cuit pemain Manchester United Jesse Lingard.

"Tolonglah, Tuhan," kata mantan pemain Premier League Fabrice Muamba, yang pernah mengalami insiden serupa ketika masih membela Bolton Wanderers pada 2012. Muamba menderita cardiac arrest dan sempat 'meninggal' selama 78 menit sebelum akhirnya pulih meski setelahnya harus berhenti bermain sepakbola.

"Ini sangat menyedihkan untuk disaksikan. Juga tolong berhenti membagi video-video Christian atau kekasihnya dan matikan kameranya," cetus pemain Atalanta Marten de Roon.

Share on Google Plus

About maxbet268