Tutorial

Maverick Vinales pemenang di MotoGP Emilia Romagna 2020

 

AGEN BOLA, Rider Yamaha, Maverick Vinales, menjadi pemenang di MotoGP Emilia Romagna 2020. Rider Spanyol itu menjawab keraguan dengan hasil bagus itu.

Di Sirkuit Misano World Circuit Marco Simoncelli, Minggu (20/9/2020) malam WIB, Vinales menjadi pemenang setelah menyelesaikan balapan dengan durasi 41 menit 55,846 detik. Kemenangan Vinales ini didukung dengan crash yang dialami oleh Francesco Bagnaia.

Vinales pun menjadi pebalap keenam yang berhasil memenangi satu seri di MotoGP 2020. Sebelumnya, ada Fabio Quartararo (2), Brad Binder, Andrea Dovizioso, Miguel Oliveira, dan Franco Morbidelli yang sudah menjadi kampiun.

Meski berhasil merebut pole MotoGP Emilia Romagna, Vinales sempat dihantui kegagalan dalam beberapa kesempatan start terdepan.

Di MotoGP San Marino akhir pekan lalu, Vinales finis keenam dari posisi start pertama. Sementara di MotoGP Austria, rider 25 tahun itu finis ke-10 padahal juga start paling depan.

Usai merebut kemenangan pertama di MotoGP 2020, Vinales pun merasakan kelegaan yang luar biasa.

"Ini terasa bagus karena saya tahu ada banyak orang yang sangat meragukan saya, terutama untuk di hari Minggu. Banyak orang mempertanyakan mentalitas saya. Mentalitas saya tetap sama dengan akhir pekan lainnya," kata Vinales di situs MotoGP.

"Saya selalu mempunyai mentalitas untuk menang. Mentalitas untuk menang. Sejujurnya saya tidak mempunyai kepercayaan diri sejak awal untuk memacu motor."

"Akhir pekan ini, kami bekerja dengan cara berbeda. Kami terus berusaha sepanjang waktu untuk setelan saat balapan. Mencoba untuk mendapatkan lebih banyak masukan. Untuk mengerti di bagian mana kami harus lebih baik pada setelan balapan. Kami melakukan satu langkah ke depan, jadi senang dengan apa yang dilakukan tim," kata Vinales lagi.

Share on Google Plus

About maxbet268