Tutorial

Kim Jong Un Jadi Figur Ayah buat Mantan Pemain Juventus Ini

Kim Jong Un merupakan sosok penting buat Han Kwang-song

Bahkan ada pula laporan bahwa perjalanan karier Han Kwang-song berada sepenuhnya di bawah kendali Kim Jong Un.

 Jong Un Jadi Figur ayah buat Mantan Pemain Juventus Ini.

Jakarta ~  Di tengah isu Kim Jong Un meninggal dunia, beredar pula kisah-kisah seputar pemimpin tertinggi Korea Utara itu. Salah satunya mengenai seorang mantan pemain klub sepakbola Italia, Juventus.

Han Kwang-song. Demikian nama mantan pemain Juve tersebut. Seperti terindikasi dari namanya, ia memang orang Korea. Han Kwang-song lahir di Pyongyang, Korea Utara, pada 21 tahun yang lalu.

Kiprah Han Kwang-song di Italia berawal dari masa trial yang sukses di Cagliari pada tahun 2017, yang pada prosesnya membawanya digaet oleh klub tersebut.

Pada 2 April 2017, ia diturunkan sebagai pemain cadangan dan jadi pemain Korut pertama yang main di Serie A Liga Italia. Beberapa hari kemudian, ia menjebol gawang Torino sekaligus menjadi pemain Korut pertama yang mencetak gol di Serie A.

Perjalanan nasib kemudian membawanya ke Juventus, awalnya sebagai pemain pinjaman di bulan September 2019 sampai akhirnya dipermanenkan pada Januari 2020. Tapi Bianconeri juga langsung menjualnya lagi ke klub Qatar, Al-Duhail.

Nah, klub Inggris seperti Arsenal, Everton, dan Liverpool sempat dikabarkan menaruh minat kepada Han Kwang-song. Tapi, seperti dilansir Daily Star, sanksi Uni Eropa kepada Korea Utara membuat peluang transfer ke Inggris jadi sangat kecil.

Rumor lain, seperti diwartakan Mundo Deportivo, adalah bahwa Kim Jong Un merupakan sosok penting buat Han Kwang-song. Orang nomor satu Korea Utara itu bertindak bagaikan figur ayah buat si pesepakbola.

Bahkan ada pula laporan bahwa perjalanan karier si pesepakbola berada sepenuhnya di bawah kendali Kim Jong Un. Termasuk di antaranya menginstruksikan Han Kwang-song bungkam ke media, juga larangan ikut serta dalam sesi konperensi pers.




Share on Google Plus

About maxbet268