AGEN BOLA, Dortmund - Borussia Dortmund sukses meraih kemenangan di spieltag ke-24 Liga Jerman. Menghadapi SC Freiburg, tim asuhan Lucien Favre menang tipis 1-0.
Bertanding di Signal Iduna Park, Sabtu (29/2/2020), tuan rumah unggul cepat di menit ke-15.
Thorgan Hazard berhasil lolos dari penjagaan dua pemain Freiburg dan kemudian melepaskan crossing mendatar kepada Jadon Sancho yang berdiri bebas di depan gawang lawan. Dengan mudah, pemain asal Inggris itu menuntaskannya menjadi gol.
Tertinggal satu gol, Freiburg coba membalas. Menit ke-25, tendangan Vincenzo Grifo masih melebar di samping kanan gawang Dortmund. Delapan menit kemudian, sepakan Dominique Heintz masih bisa diamankan Roman Buerki.
Dortmund juga mencari gol tambahan. Axel Witsel hampir menggetarkan gawang Freiburg, namun tembakan jarak jauhnya melambung tipis di atas mistar gawang.
Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Dortmund kembali tampil menekan sejak awal. Sancho mendapat kans untuk gol kedua Dortmund di menit ke-52, namun tendangannya masih melebar di samping kanan.
Achraf Hakimi juga bernasib sama. Tendangan salto pemain berdarah Maroko itu di menit ke-55 masih melebar ke arah yang sama.
Freiburg pun tak menyerah. Menit ke-60, giliran Christian Gunter yang melepaskan tendangan voli, tapi juga belum tepat sasaran.
Semenit kemudian, Dortmund balik menekan lewat Julian Brandt. Tapi tendangan kerasnya juga masih menyamping di kiri gawang tim tamu.
Grifo hampir membuat skor kembali imbang, tapi tendangan bebasnya di menit ke-70 dapat dimentahkan Buerki.
Hingga akhir laga, tak ada lagi gol yang bisa diciptakan kedua tim. Skor 1-0 untuk Dortmund menjadi penutup laga.
Hasil ini membuat Dortmund tetap di peringkat ketiga klasemen sementara Liga Jerman dengan 48 poin. Mereka menyamai poin RB Leipzig yang ada di peringkat kedua, namun Timo Werner dkk masih menyimpan satu laga. Sedangkan Frieburg tertahan di peringkat ke-9 dengan raihan 33 poin.
Susunan Pemain
Borussia Dortmund : Buerki; Piszczek, Hummels (Akanji 46'), Zagadou; Hakimi, Witsel, Can, Guerreiro; Sancho, Hazard (Reyna 81'), Brandt (Haaland 63').
Freiburg : Schwolow; Gulde, Lienhart, Heintz (Schlotterbeck 86'); Schmid, Haberer (Keitel 46'), Hoefler, Guenter; Sallai (Hoeler 70'), Petersen, Grifo.
VIDEO CUPLIKAN GOL Borussia Dortmund 1-0 Freiburg