Rutinitas Cetak Gol Lionel Messi Diikuti Sergio Ramos di Liga Spanyol
AGEN BOLA, Gol tunggal sekaligus lesakan perdana kapten Real Madrid, Sergio Ramos, ke gawang Leganes membawa namanya sejajar dengan megabintang Barcelona, Lionel Messi, di Liga Spanyol.
Sergio Ramos turut mencatatkan namanya di papan skor ketika Real Madrid menang telak 5-0 atas Leganes pada pekan ke-11 Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu.
Gol-gol kemenangan Real Madrid dicetak oleh Rodrygo Goes (menit ke-7), Toni Kroos (8'), Sergio Ramos (24'-pen), Karim Benzema (69'-pen), dan Luka Jovic (90+1').
Gol dari titik putih ke gawang Leganes menjadi lesakan perdana Sergio Ramos bersama Real Madrid pada Liga Spanyol 2019-2020.
Keberhasilan menjebol gawang Leganes membuat bek berusia 33 tahun itu terus mencetak gol sejak berkarier di Liga Spanyol musim 2004-2005 saat masih membela Sevilla.
Ramos tercatat menyumbang 2 gol dalam 31 pertandingan di Liga Spanyol bersama Sevilla sebelum berseragam Los Blancos pada Juli 2005.
Saat ini ia telah mencetak 62 gol dalam 468 penampilannya di Liga Spanyol.
Dilansir jurnaldunia.id dari Goal, catatan tersebut menjadikan Ramos sebagai pencetak gol rutin di Liga Spanyol dalam 16 musim terakhir.
Artinya, Ramos selalu rutin mencetak gol tiap musim untuk El Real di Liga Spanyol.
Torehan gol tersebut menyamai rekor milik megabintang Barcelona, Lionel Messi.
Lionel Messi masuk ke tim utama Barcelona pada 2004-2005 dan mencetak satu gol di liga musim itu.
Sejak menjalani debut, penyerang asal Argentina itu menjadi kian produktif.
Messi sendiri memiliki rekor luar biasa, yakni mengukir 423 gol dalam 457 pertandingan di Liga Spanyol.