Tutorial

[VIDEO] CUPLIKAN GOL Udinese 0-2 Juventus: Delapan Kemenangan Beruntun Bianconeri


AGEN BOLAUdineUdinese menjamu Juventus dalam lanjutan kompetisi Serie A di Stadion Friuli, Sabtu (6/10/2018). Bianconeri menunjukkan performa yang sangat baik di pertandingan ini dan berhasil meraih kemenangan dengan skor 0-2.

Peluang pertama pada pertandingan ini didapat oleh Juventus pada menit ke-7. Bintang asal Portugal, Cristiano Ronaldo bekerja sama dengan Rodrigo Bentancur dan lantas melepaskan tendangan dari luar kotak penalti, namun usahanya masih membentur pertahanan Udinese.

Dua menit berselang, Juventus kembali mendapatkan peluang mencetak gol mereka. Blaise Matuidi mencoba untuk melepaskan tendangan dari dalam kotak penalti, namun ia masih belum mampu membidik gawang dengan tepat.

Pada menit ke-19 pasukan Massimilano Allegri mendapatkan peluang berikutnya di pertahanan Udinese. Cristiano Ronaldo mendapat umpan dari Paulo Dybala dan lantas melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti, namun sekali lagi tendangannya mampu dihadang pertahanan lawan.

Baru pada menit ke-33 Juventus berhasil mendapatkan gol pertama mereka di pertandingan ini. Rodrigo Bentancur berhasil menjebol gawang Udinese setelah sundulannya dari jarak dekat tak mampu dihalau oleh pertahanan lawan.

Unggul satu gol membuat Juventus semakin bersemangat untuk melancarkan serangan. Dan pada menit ke-37 mereka berhasil menggandakan keunggulan lewat tendangan Cristiano Ronaldo dari dalam kotak penalti.

Akhirnya babak pertama pun berakhir dengan keunggulan dua gol untuk Juventus. Pasukan Massimiliano Allegri menunjukkan performa dominan di 45 menit pertama, dan mampu tampil tajam di depan gawang.

Pada babak kedua, Juventus kembali mengambil inisiatif serangan. Pada menit ke-67 Cristiano Ronaldo menyambut umpan dari Mario Mandzukic dengan tendangannya dari dalam kotak penalti, namun kiper lawan masih mampu menggagalkan usahanya.

Pada menit ke-74 Cristiano Ronaldo kembali mencoba untuk menembus pertahanan Udinese untuk kedua kalinya. Pemain itu kembali melepaskan tendangan terarah dari dalam kotak penalti, namun sekali lagi ia belum berhasil menaklukkan kiper lawan.

Udinese mencoba untuk balas menyerang pada menit ke-82. Penyerang Kevin Lasagna melepaskan tendangan spekulatif dari luar kotak penalti, namun barisan pertahanan Juventus masih rapat menutup ruang tembak pemain itu.

Akhirnya pertandingan berakhir dengan kemenangan 0-2  Juventus. Dengan hasil ini, maka Bianconeri masih menempati posisi puncak klasemen Serie A dengan raihan 24 poin. Sedangkan Udinese masih menempati posisi ke-15 dengan 8 poin.

Susunan Pemain

Udinese : Scuffet; Stryger-Larsen, Troost-Ekong, Nuytinck, Samir; Behrami; Fofana, Mandragora, Barak, De Paul; Lasagna

Juventus : Szczesny; Cancelo, Bonucci, Chiellini, Alex Sandro; Bentancur, Pjanic, Matuidi; Dybala, Mandzukic, Cristiano Ronaldo


VIDEO CUPLIKAN GOL Udinese 0-2 Juventus



Share on Google Plus

About maxbet268