Tutorial

[VIDEO] CUPLIKAN GOL PSG 3-2 Atletico Madrid: Gol Menit Akhir Menangkan Les Parisiens


AGEN BOLAKallang - Paris Saint-Germain (PSG) menang tipis 3-2 atas Atletico Madrid dalam laga pramusim International Champions Cup 2018 di Stadion Nasional Singapura, Senin (30/7/2018).

Di laga ini, Les Parisiens menjadi tim pertama yang memberikan ancaman ke gawang Atletico Madrid. Namun, tembakan dari Angel Di Maria saat laga baru berlangsung lima menit, belum berbuah gol.

PSG kembali mendapatkan peluang untuk mencetak gol lima menit berselang. Hanya saja, sundulan Christopher Nkunku masih menyamping di sisi kiri gawang tim asuhan Diego Simeone.

PSG baru bisa mencetak gol pada menit ke-32 melalui Nkunku. Tembakan jarak dekat pemain berusia 20 tahun membobol gawang Antonio Adan.

Di babak kedua, skuat asuhan Thomas Tuchel menggandakan skor menjadi 2-0. Tendangan kaki kiri dari luar kotak penalti, Moussa Diaby, bersarang ke pojok kanan gawang Atletico Madrid pada menit ke-71.

Namun, Atletico Madrid tidak menyerah begitu saja. Alhasil, Los Rojiblancos berhasil memperkecil skor menjadi 1-2 lewat gol Victor Mollejo, hanya lima menit pascagol kedua PSG.

Empat menit jelang babak kedua usai, Aletico Madrid berhasil menyamakan skor menjadi 2-2. Gol penyama kedudukan tercipta melalui gol bunuh diri Antoine Bernede.

Namun, skor imbang 2-2 tidak bertahan lama. Pada masa injury time, Virgiliu Postolachi mencetak gol yang menentukan kemenangan 3-2 PSG atas Atletico Madrid.

Paris Saint-Germain 3-2 Atletico Madrid (Christopher Nkunku 32', Moussa Diaby 71', Virgiliu Postolachi 90+2' ; Victor Mollejo 75', Antoine Bernede 86'-bd)

Susunan Pemain Starter

Paris Saint-Germain (3-5-2): 1-Kevin Trapp; 19-Lassana Diarra, 32-Kevin Rimane, 34-Stanley Nsoki; 20-Layvin Kurzawa, 36-Colin Dagba, 18-Giovani Lo Celso, 6-Marco Verratti, 25-Adrien Rabiot; 24-Christopher Nkunku, 11-Angel Di Maria

Pelatih : Thomas Tuchel

Atletico Madrid (4-3-3): 1-Adan; 20-Juanfran, 35-Montero Rubio, 31-Antonio Moya, 30-Roberto Olabe; 5-Thomas Teye Partey, 14-Rodri Hernandez, 42-Mikel Carro; 21-Kevin Gameiro, 17-Luciano Vietto, 11-Angel Correa

Pelatih : Diego Simeone 


VIDEO CUPLIKAN GOL PSG 3-2 Atletico Madrid



Share on Google Plus

About maxbet268